Kota Metro

Bawa Sabu ke Kota Metro, 2 Pria Asal Lamtim Diciduk Polisi

Kepala Satres Narkoba Polres Metro Iptu Suheri mengatakan, penangkapan ini berdasarkan laporan masyarakat, disekitaran Jalan Jenderal Sudirman, Ganjar Agung, Metro sering ada transaksi sabu. Dari informasi itu, tim kemudian bergerak melakukan penyelidikan.”Dari hasil penyelidikan, didapati keduanya ditangkap di depan Karaoke Star One pada Selasa (11/1/2022). Kemudian dilakukan penggeledahan badan, hingga ditemukan barang bukti sabu 1,69 Gram,” kaya Iptu Suheri dalam keterangannya, Kamis (13/1/2022).

Barang tersebut dikemas dalam dua plastik klip bening ukuran sedang. Dari hasil pemeriksaan, keduanya ini memang teman main dan juga bertetanggaan.

“Para pelaku sudah kami amankan ke Mapolres Metro untuk penyidikan dan pengembangan lebih lanjut,” ujar Suheri. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *