Ditinggal ke Kebun, Rumah Milik Mustirah di Lamtim Rata Dengan Tanah
Gayabarunews.com, Lampung Timur – Ditinggal pemiliknya pergi ke kebun untuk beraktifitas seperti biasa, rumah papan milik mustirah hangus dilalap si jago merah, diduga kebakaran diakibatkan oleh konsletin listrik se isi rumah ludes tak tersisa.
Kejadian kebakaran itu cukup cepat, Hanya hitungan Menit saja, rumah Warga ludes terbakar tak tersisa. Peristiwa pilu itu dialami oleh Mustirah (48) warga Dusun 3 Desa Gunung Pasir Jaya Kecamatan Sekampung Udik Lampung Timur, Senin (3/1/2022).
Beberapa saksi warga sekitar mengatakan bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, usai Mustiyah (korban) meninggalkan kediamannya itu pukul 10.50 WIB dengan tujuan hendak menengok kebon.
Karena kondisi rumah yang hanya terbuat dari Kayu (papan), api dengan cepat membesar dan menghabiskan seluruh isi bangunan tersebut dengan cepat.
“Api bisa dipadamkan pukul 11.30 WIB, oleh warga di bantu dengan karyawan PT Fermentech menggunakan air hydran. Tapi seisi rumah tak bisa terselamatkan” kata Sarijo tetangga korban.
Dugaan sementara peristiwa kebakaran itu terjadi karena konsleting listrik. Diperkirakan korban mengalami kerugian hingga 50 juta. (*)