Polsek Way Jepara Adakan Baksos dan Bagikan Masker Pada Warga
Gayabarunews.com, Lampung Tumur – Ditengah Pandemi Covid-19 Mapolsek Way Jepara melaksanakan kegiatan bhakti sosial dengan memberikan santunan dan sembako kepada anak yatim piatu dan kaum duafa di bantu oleh Pemuda Anshor Kecamatan Way Jepara, Sabtu 09/05/2020.
Tidak hanya itu, kegiatan dilanjutkan dengan membagikan takjil dan masker kepada warga yang melintas di depan Polsek Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur.
Kegiatan Baksos dan Pembagian takjil serta masker dipimpin langsung oleh Kapolsek Way Jepara Iptu. Benny Firmansyah SH.MH beserta anggota lainnya seperti Waka Polsek, Kanit, Kasi, Bhayangkari Polsek Way Jepara, dan Pemuda Anshor Way jepara.
Kegiatan baksos tersebut merupakan bentuk kepedulian Polsek Way Jepara terhadap Anak Yatim Piatu Dan Kaum Duafa beserta warga masyarakat sekitar dalam menghadapi pandemi di bulan suci ramadhan.
“Acara Bhakti Sosial Polsek Way Jepara ini Kami siapkan 241 (dua ratus empat puluh satu) cup Takjil untuk dibagikan langsung kepada masyarakat yang melintas, dan acara, pemberian santunan anak yatim piatu, pemberian Sembako kepada Anak yatim piatu” ujar Kapolsek Way Jepara Iptu. Benny Firmansyah.
Selain kegiatan baksos dan pembagian takjil, Anggota Polsek Way Jepara menghimbau kepada masyarakat untuk dapat mematuhi semua peraturan pemerintah guna mencegah penyebaran virus corona. (Candra)