Lampung Timur

Sertijab Camat Way Jepara di Hadiri Wakil Bupati Azwar Hadi

Gayabarunews.com, Way Jepara – Acara Serah terima Jabatan Camat Way Jepara Lampung Timur berlangsung baik dan hikmad, acara tersebut di hadiri wakil bupati Azwar Hadi,  Jum’at 30/07/2021.

Camat lama Supriyanto menyerahkan jabatanya secara simbolis kepada camat baru Mustajab di Sampaikan Wakil Bupati dan juga tamu undangan termasuk Kepala Desa se kecamatan Way Jepara.

Dalam Sambutanya, Azwar Hadi Berharap Setelah pergantian Jabatan tersebut Pelayanan yang ada di kecamatan way jepara bisa lebih baik lagi, Terlebih di masa pandemi seperti sekarang pelayanan harus mengacu pada prokes yang ketat.

“saya berharap pelayanan way jepara bisa lebih baik, walaupun di masa pandemi tetapi pelayanan harus tetap berjalan dan mengacu pada prokes “. ujar Wakil Bupati Lampung Timur.

Selain itu Supriyanto selaku camat lama berharap kecamatan way jepara di bawah kepemimpinan camat baru (mustajab, red) bisa jauh lebih baik lagi dari tahun – tahun sebelumnya.

” Semoga Kecamatan way jepara bisa Lebih baik lagi dari tahun tahun sebelumnya di bawah kepemimpinan Bapak mustajab S.o.s”. Ujar Supriyanto

Selain Wakil Bupati Acara Sertijab juga di hadiri kapolsek way jepara, Danramil way jepara, beserta Kepala desa yang ada di bawah naungan kecamatan way jepara. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *