Waspada Corona, GP Ansor Bandar Surabaya Semprot Disinfektan
Gayabarunews.com, Bandar Surabaya – Gerakan Pemuda Ansor Pimpinan Anak Cabang Bandar Surabaya menyemprotkan cairan Disinfektan guna cegah penularan virus corona (Covid-19) di wilayah kecamatan bandar surabaya kabupaten lampung tengah. Minggu 29/03/2020.
Penyemprotan disinfektan dilakukan di seluruh kampung yang ada di kecamatan bandar surabaya dan memprioritaskan tempat – tempat umum, seperti pasar tempat ibadah dan warung atau toko yang disinyalir tempat berkumpul warga.
Kegiatan penyemprotan ini dipelopori oleh Marfi MN Komandan Banser Kompi Timur dan dilaksanakan bersama – sama oleh anggota pemuda Ansor bandar surabaya.
“Penyemprotan ini dilakukan agar tidak ada warga kecamatan bandar surabaya yang tertular virus corona ini” ujar marfi.
“Kita harus meningkatkan kewaspadaan dan mengikuti intruksi pemerintah untuk sama – sama membasmi virus corona (covid-19). Ujar Nur Said Ketua GP ANSOR Bandar Surabaya (*)